Ini dia kita ulas lagi Rumor Town Hall 11 COC yang sebelumnya sangat gencar kita dengan di awal tahun 2015 dan kemudian menghilang tanpa sebab dan akhirnya muncul kembali. Penulis mendedikasikan artikel ini karena memang sebelumnya sudah posting tentang Town Hall 11 Clash of Clans yang mana sudah 9 bulan lalu dan sekarang terlihat rumor dan isu tersebut menjadi lebih kuat dan terlihat benar akan terjadi. Meskipun pendapat pribadi bahwa Upgrade Town Hall menjadi Level 11 adalah hal yang aneh, namun semua bisa terjadi di game ini.
Rumor Town Hall 11 COC di Umumkan pada ClashCon bulan Oktober 2015
Well hal itu sangat mungkin bisa terjadi karena dalam akun officialnya Supercell membuat statement alias pernyataan bahwa akan segera hadir Hal Baru dalam Clash of Clans yang akan didedikasikan saat Clash of Clans Convention. Jika kalian belum faham apa itu ClashCon adalah konvensi atau berkumpulnya seluruh Pemain Clash of Clans dari segala Penjuru dunia di bulan Oktober 2015 nanti. Nah hal ini juga sesuai dengan jadwal release update terbaru dari COC yang biasanya akan segera kita temui adalah Halloween Update COC dengan Event Eventnya. Dalam update nantinya juga akan ada tambahan fitur terbaru untuk game ini (tahun kemaren adalah fitur Skeleton Traps).
Sekilas Hal ini akan menjadi “hal Besar Selanjutnya” setelah adanya Clan War di April 2014 lalu, dan pastinya hal ini dikarenakan oleh besarnya permintaan dari Clasher sejagad. Penulis sendiri berada di TH10 Clash of Clans hampir 1 tahun dan sangat membutuhkan sesuatu yang baru datang.
Bagaimana Rupa Bentuk TH11 Clash of Clans?
Nah sekarang menjadi lebih serius – dalam Sneak Peek atau Intip bulan September ini Supercell memberikan info dari Youtube bahwa disana ada sesuatu hal yang sangat menarik. Memang jika kalian sadari awalnya hanya ada wall yang berubah warna, tapi coba cek di pojokan atas disana ada Town Hall yang terlihat berbeda dari yang kita ketahui bersama. Meskipun begitu memang diasan ada banyak sekali Gambar Town Hall 11 COC yang hanya tipuan dan tidak nyata.
Well kita cek aja sekilas dari gambar diatas bahwa didalam Sneak Peek alias Intip Update terbaru yang dikeluarkan September – Anehnya Video ini diupload 2 hari sebelum terjadinya update dan memang terlihat Wall level 11 yang baru baru saja keluar. Sekarang kita lihat perbedaan TH10 dan TH Misterius ini.
Kita bisa saksikan bahwa Base Terbaru Town Hall ini tidak pas dan tidak cocok. Rumput yang biasanya mengisi ruang 4x4 hilang dan juga terlihat di copy paste dan juga bagian dari Town Hall ini diambil dari sebagian bangunan di game (tengkorak di pintu adalah diambil dari Dark Spell Factory). Nah Sepertinya terlalu pagi menduga bahwa ini adalah bocoran Nyata, namun bulan Oktober adalah sebentar lagi kawan. Can't wait it, Semoga bermanfaat dan jangan lupa berlangganan kami di Facebook dan Google + untuk mendapatkan artikel terbaru dari Campuradukloh.com. Baca pula Intip Update terbaru COC bulan September 2015