Informasi Teknologi Smartphone Terbaru, Review Harga dan Spesifikasi Smartphone Android, Tips Trik Android, Review Aplikasi dan Game HP, Tips Clash of Clans

Panduan Prioritas Upgrade Town Hall 5 Clash of Clans Tercepat Terbaik

Prioritas Upgrade di Town Hall 5 COC merupakan salah satu yang tergolong besar karena nantinya kalian akan mendapatkan banyak sekali bangunan bangunan baru yang terbuka di level ini. untuk panduan prioritas kali ini kita akan mendiskusikan berbagai hal yang sebaiknya diupgrade dulu di Town Hall 5.

Beberapa Clasher akan tetap menggunakan 2 builder namun lebih baik kita segera mencari gems yang digunakan untuk membeli Builder ke 3. Banyak cara yang bisa kalian gunakan dalam Bagaimana Mendapatkan Gems di Clash of Clans seperti membuka dan menyelesaikan berbagai achievement yang cepat. Namun kali ini kita akan fokus dengan menggunakan dua builder dan nantinya dengan berjalan waktu akan terbuka di TH5 ini. Namun jika kalian sudah mempunyai tiga builder gunakan saja builder ketiga untuk memulai berbagai tugas tugas terakhir yang ada dibagian artikel ini sementara dua builder lainnya melakukan berbagai hal yang menjadi prioritas pertama dan utama.


TH5 COC

Di Town Hall 5 game Clash of Clans besutan Supercell ini berbagai bangunan menjadi prioritas utama dibandingkan bangunan lainnya. Dengan menyelesaikan upgrade tersebut baru dilanjutkan dengan melakukan berbagai Tugas upgrade yang tidak begitu penting sesuai daftar list berikut ini.

BUILDER 1: UPGRADE LABORATORIUM – SPELL FACTORY


Hal yang paling utama dan wajib segera diupgrade adalah Laboratorium di TH5 ini. Dengan mengupgrade laboratorium kalian akan mendapatkan tambahan kekuatan di level ini. Setelah selesai upgrade nantinya silakan lanjutkan dengan mengupgrade Barbarian ke level 3 dilanjutkan dengan archer ke level 3. Pastinya dengan naiknya level barbarian dan archer dipastikan akan membuat kekuatan untuk farming semakin hebat.
Setelah builder satu ini selesai mengerjakan Laboratorium kalian bisa melanjutkan dengan bangunan Spell Factory. Meskipun satu Spell Lightning belum begitu mematikan namun hal itu bisa dimaksimalkan untuk menghancurkan pasukan yang ada di Clan Castle saat dibutuhkan. 


BUILDER 2: WALL BARU – ARMY CAMP BARU – UPGRADE ARMY CAMP


Builder kedua ini sebaiknya fokus untuk membangun wall yang baru terbuka dan jika memang masih ada sisa gold sebaiknya gunakan untuk mengupagradenya baru melanjutkan ke bangunan Army Camp yang juga bertambah di level TH5 ini. Army Camp sebaiknya segera dibangun dan juga diupgrade hingga mencapai level maksimal di level ini, jadi teruslah dilanjutkan setelah army camp berdiri dengan mengupgradenya. Jika sudah mencapai maksimal maka kalian bisa membawa pasukan tempur hingga mencapai 135, tentu semakin banyak pasukan semakin kuat serangan kita.


Army Camp coc level 6

PRIORITAS TUGAS UPGRADE KEDUA DI TH5 COC 


Setelah dua builder ataupun [jika sudah tiga builder silakan mulai dari sini] menyelesaikan pekerjaan utama mereka, lanjutkan dengan berbagai tugas berikut ini.

Tugas 1. Tower Baru dan Base Desain Baru


Di Town hall 5 kalian akan mendapatkan Cannon baru, Archer Tower, dan juga Wizard Tower. Setelah kalian selesai membangun berbagai bangunan diatas termasuk wizard tower lanjutkan dengan membangun Merubah Base Desain di TH 5 ini. Cek ulasan mengenai Base Town Hall 5 Terbaik di COC.

Tugas 2. Upgrade Barrack


Silakan gunakan builder salah satu saja dan mulai mengerjakan upgrade barrak ke level maksimal, ingat gunakan satu saja ya karena tentu kalian faham bukan kalo semua barrack kalian upgrade trus mau farming bagaimana? Sulit bukan


Tugas 3. Upgrade Bangunan Pertahanan mulai dengan Bangunan Baru


Sementara barrack sedang diupgrade lanjutkan sisa builder untuk mengupgrade berbagai bangunan pertahanan. Mulailah dengan tower baru karena lebih cepat waktunya, dan lanjutkan mengupgrade Cannon dan juga Archer Tower COC yang pastinya akan memperkuat pertahanan di base TH5 kalian nantinya. Pastikan berbagai bangunan pertahanan tersebut sudah maksimal seluruhnya sebelum naik ke Town Hall level 6.


Barak coc level 6

Tugas 4. Upgrade bangunan yang masih belum maksimal


Lanjutkan dengan mengupgrade berbagai bangunan lain yang belum maksimal seperti wall dan juga upgrade berbagai pasukan tempur yang ada di laboratory yang belum maksimal. Setelahnya mulai dengan mengupgrade Town Hall 6. Sementara TH6 sedang diupgrade dan builder ada yang tidur alias free kalian bisa mengupgrade gold mine ataupun elixir collector. Meskipun begitu kalian tidak perlu juga memaksimalkan bangunan tersebut sih jika sudah masuk di TH6


Catatan tentang Upgrade Wall COC


Wall Clash of Clans merupakan salah satu bangunan yang harus juga diperhatikan selama kalian berada di Town Hall 5 COC. Kalian wajib untuk terus menerus farming ataupun ngepet dan jika nanti saat builder selesai melakukan suatu upgrade, luangkan waktu untuk mengupgrade Wall ini sedikit demi sedikit. Biasanya sih sebelum selesai naik ke Town Hall 6 dinding wall akan sudah maksimal terlebih dahulu.

Panduan Prioritas Upgrade Town Hall 5 Clash of Clans artikel diatas merupakan tips dan langkah langkah terbaik bagi kalian yang sedang berada di TH5 COC. Tentu saja ada banyak sekali strategy upgrade di internet, namun kami pastikan dengan mengikuti panduan diatas kalian lebih cepat dari pemain Clash of Clans lainnya. Semoga bermanfaat dan join Facebook dan Youtube MrbandengPresto kami.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Panduan Prioritas Upgrade Town Hall 5 Clash of Clans Tercepat Terbaik