Informasi Teknologi Smartphone Terbaru, Review Harga dan Spesifikasi Smartphone Android, Tips Trik Android, Review Aplikasi dan Game HP, Tips Clash of Clans

Review Disney Enchanted Tales - Satu Lagi Game Kingdom Building di Android dan iOS Dari Disney

Review Disney Enchanted Tales - Sudah tahu jika Disney kembali merilis game kingdom building (setelah Disney Magic Kingdom). Jika ya, dan Anda tertarik untuk memainkannya, Anda bisa membaca review Disney Enchanted Tales, game Kingdom building di Android dan iOS dari Disney.

Disney mengumumkan rilis Disney Enchanted Tales di iOS dan Android. Game kingdom-building yang mengizinkan pengguna untuk membuat bangunan dan berinteraksi dengan karakter dari film populer Disney.

game disney enchanted tales

Review Disney Enchanted Tales, game Kingdom building di Android dan iOS

Disney Enchanted Tales berisikan remake live action dari tempat-tempat ikonik dari beberapa film-film paling populer dari Disney, termasuk ‘Beauty and the Beast’, ‘Frozen’ dan ‘Tangled.’ Di game ini, pemain dapat membuat kerajaan mereka dari sendiri, dari tiap tiga film yang sebelumnya disebut.

Karena game ini berisikan tiga film Disney, karakter-karakter Disney Enchanted Tales meliputi Belle, Gaston, Prince Hans, Anna, Flynn dan Rapunzel. Pemain akan memiliki kesempatan untuk berinteraksi dengan mereka.

Game ini akan dimulai dengan berbagai pilihan cerita. Pemain sebelumnya akan disuruh untuk memilih di antara cerita dari film ‘Beauty and the Beast’, ‘Tangled’ atau ‘Frozen dan akan mulai membangun dunia magical mereka. Recap dari dongeng tersebut kemudian akan diperlihatkan dan pemain setelahnya bisa lanjut masuk ke dalam game ‘Disney Enchanted Tales.’.

Pemain akan diberikan tutorial singkat game Disney Enchanted Tales agar pemain familiar dengan control dan fitur-fitur yang ada di game. Pemain akan memandu karakter mereka untuk melakukan sejumlah task termasuk memberi makan ayam untuk mendapatkan reward. Task-task seperti itu disebut ‘Moments’ dan dengan ‘Moments’ itulah pemain dapat meningkatkan level mereka.

Pemain juga bisa mengeksplor kerajaan di ‘Disney Enchanted Tales’ dengan menyelesaikan berbagai task dan quest. Task yang sudah selesai bisa membuka fitur-fitur game lain seperti building dan landmark. Beberapa struktur-struktur itu termasuk toko buku milik Belle, kastil Beast, istana es Elsa, dan menara Rapunzel.

Selain struktur baru, tersedia juga misi-misi story-based yang bisa mengunlock karakter, pakaian, dan story moments dari dongeng Disney lainnya di sepanjang game. Pemain juga dapat meraih koin ‘Disney Enchanted Tales’ yang berfungsi sebagai in-game currency dan dapat digunakan untuk membeli building baru. Bangunan tersebut dapat Anda geser dan tap untuk memulai pembangunan.

Dan bangunan-bangunan baru di ‘Disney Enchanted Tales’ terkadang hadir dengan karakter-karakter baru yang dapat di-unlock terlebih dahulu dengan menyelesaikan task. Semakin banyak pemain menambahkan bangunan semakin banyak juga taks yang dapat dilakukan oleh karakter Anda. Disney Enchanted Tales kini sudah bisa didownload dan diinstall gratis untuk iOS dan Android, namun hadir dengan fitur in-app purchase. Anda bisa melihat trailer ‘Disney Enchanted Tales’ di bawah ini.

Video Trailer Disney Enchanted Tales



Jika Anda bertanya-tanya dalam hati mengapa Disney memilih jalan cerita dari tiga film tersebut dibandingkan dengan yang lain, alasannya sederhana; Frozen dan Tangled cukup populer bagi fans-fans lebih mudah, sementara Beauty and the Beast akan dirilis film live-action yang akan dibintangi Emma Watson. Jadi, pilihan cukup cerdik dari Disney, namun juga bagaimana mereka menyadari bahwa tren game ini mungkin hanya sesaat.

Demikian review Disney Enchanted Tales, game Kingdom building di Android dan iOS dari Disney. Bagaimana, Anda tertarik menginstall untuk memberikan hiburan, mungkin bagi anak-anak Anda? Atau mungkin untuk Anda? Well, no shame…. Who doesn’t love Disney’s fairy story!

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Review Disney Enchanted Tales - Satu Lagi Game Kingdom Building di Android dan iOS Dari Disney

  • X-Fighting Game Review X-fighting games is a new arcade games 2014 from Yihya developer which use 2D graphic. X-fighting game can be found in both android and iOS platform. In fact when the c ...
  • Guilty Gear xrd SIGN Game review Guilty Gear Xrd Sign is a fifth of Guilty Gear series which developed by using Unreal engine 3 Machine, The developer is Arc system Works and Team Red use cell shading ...
  • Child of Light game Review Child of Light game Review :: Do you remember the  Far Cry 3 game? Game created by Ubisoft Montreal in Far Cry series and achieve extraordinary success in the mult ...
  • The Lego Movie Videogame The Lego Movie Videogame  is made from a film, itself based on games inspired by toys. It doesn’t get any more meta than that, folks. But don't write this off as a ...
  • Assassin's creed Rogue Review Assassin's Creed Rogue is a stealth adventure game genre which is developed by Ubisoft Sofia for PlayStation 3 and Xbox 360 games that adopt European history in World W ...

0 comment: